ANEMIA DALAM KEHAMILAN

Authors

Masruroh
Universitas Ngudi Waluyo
Hapsari Windayanti
Universitas Ngudi Waluyo
Widayati
Universitas Ngudi Waluyo
Cahyaningrum
Universitas Ngudi Waluyo

Synopsis

Anemia defisiensi zat besi sering ditemukan pada kehamilan, hal ini disebabkan karena dalam kehamilan memerlukan tambahan zat besi untuk meningkatkan jumlah sel darah merah dan membentuk sel darah merah janin dan placenta. Anemia defisiensi besi adalah anemia yang terjadi akibat kekurangan zat besi dalam darah, artinya konsentrasi Hb dalam darah berkurang karena terganggunya pembentukan sel-sel darah merah akibat kurangnya kadar zat besi dalam darah.Anemia dalam kehamilan yang paling sering ditemukan ialah anemia akibat kekurangan zat besi yaitu 95 % kasus anemia selama kehamilan, yang disebabkan karena asupan makanan tidak memadai, kehamilan sebelumnya, atau kehilangan normal secara berulang zat besi dalam darah haid (yang mendekati jumlah tertentu, biasanya berlangsung setiap bulan dan dengan demikian mencegah penyimpanan zat besi).

Published

10 July 2023

Details about this monograph

ISBN-13 (15)

978-623-09-7049-8